Cara merawat kaki agar menjadi sehat
Cara merawat kakiagar sehat, halus, mulus dan terhindar dari pecah-pecah, kaki merupakan salah satu organ tubuh yang cara kerjanya berat karena kaki yang harus membawa tubuh kita kemanapun kita hendak melangkah pergi, sudah seharusnya kita merawat kaki dengan baik agar terjaga kesehatannya. Bagaimana cara merawat kaki secara alami, ikuti tips berikut ini.
cara merawat kaki |
Cara merawat kaki dengan mudah dan murah
Cara merawat kaki dengan benar tidak harus mengeluarkan banyak biaya, dengan perawatan sederhanapun bisa membuat kaki kita menjadi sehat, mulus terhindar dari pecah-pecah yang mengakibatkan kaki menjadi perih, dan akan timbul berbagai macam penyakit seperti kutu air dan lain-lain yang bisa membuat kita tidak nyaman dalam berjalan.
Bagaiman cara merawat kaki agar tetap sehat, cukup dengan melakukan kebiasaan baik seperti berdiri dengan sempurna jangan sering condong ke kiri / ke kanan yang membuat kaki jadi kerjanya berat sebelah yang bisa mengakibatkan kesemutan, jangan membiarkan kaki dalam keadaan basah terlalu lama karena akan mengakibatkan kutu air kalau sehabis mencuci baju sebaiknya segera keringkan kaki, sebelum tidur rendamlah kaki dengan air hangat tambah garam sedikit selama 10 menit supaya kaki bisa rileks karena telah bekerja seharian, mengurangi bengkak dan bebas dari kuman, sebelum tidur dengan posisi lurus sebaiknya angkat kaki keatas / tembok selama 10 menit karena berguna untuk memperlancar peredaran darah pada kaki.
Cara merawat kaki agar halus dan bebas pecah-pecah bisa dengan menggunakan:
· Lotion
Usahakan sehabis mandi pakai lotion agar kaki terjaga kelembabanya dan tetap halus dan kalau keluar rumah pakai sepatu usahakan pakai kaos kaki untuk melindungi kaki agar tidak kasar dan bersisik karena terkena debu jalanan.
· Temu giring
Salah satu khasiat temu giring bisa menghaluskan kulit yang bersisik caranya parut temu giring lalu campur dengan ketan halus lalu gosokan pada kulit yang bersisik lakukan sebelum mandi.
· Asam jawa
Asam jawa ini banyak sekali manfaatnya salah satunya bisa untuk mengobati kaki yang pecah-pecah caranya ambil asam jawa yang sudah tua buang bijinya lalu tumbuk hingga halus oleskan pada kaki yang pecah-pecah selama 10 menit lalu bilas dengan air hangat.
· Pepaya
Buah pepaya kaya akan vitamin yang bagus juga untuk kulit sering-seringlah memakan buah pepaya agar kulit menjadi halus, untuk kaki yang pecah-pecah yang kita butukan adalah getah pepaya untuk pengobatan dari luar caranya ambil getah pepaya muda lalu oleskan pada kaki 1 atau 2 kali sehari lakukan hal ini sampai kaki sembuh dari pecah-pecah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar